11 Maret, 2016

Cintailah Pekerjan Kita Walaupun Kita Tidak Menyukainya

Mempunyai sebuah pekerjaan adalah merupakan hal yang sangat didambakan oleh banyak orang, apalagi pekerjaan yang sifatnya sudah tetap. Hal ini tentunya sangatlah sesua dengan pengorbanan yang telah kita tempuh selama mengenyam kerasnya dunia pendidikan di bangku sekolah maupun perguruan tinggi.

http://poskataku.blogspot.com

Bagi orang yang mempunyai komitmen untuk selalu mandiri, mempunyai pekerjaan adalah hal sangat membanggakan, terutama  bagi diri kita sendiri maupun bagi orang tua kita yang telah mengeluarkan biaya yang tidak sedikit dalam pendidikan. Di jaman sekarang, sangatlah sulit untuk mendapatkan pekerjaan, apalagi pekerjaan yang kita idam-idamkan yang sesuai dengan ilmu yang telah kita dapatkan di bangku sekolah.

Pernah pada suatu hari saya ditanya oleh temennya bapak saya tentang pekerjaan saya, setelah saya jawab apa pekerjaan saya, Bapak tersebut berkata "Jangan pernah kamu mempermainkan pekerjaanmu, dan cintailah pekerjaanmu walaupun sebenarnya pekerjaan itu tidak seperti yang kamu harapkan, dan ada hal yang lebih penting lagi, jangan pernah kamu mempermaikan pekerjaan dengan sering berganti-ganti pekerjaan, sekali kamu mempermainkan pekerjaan, seumur hidup kamu akan seperti itu dan kamu tidak akan mempunyai pekerjaan yang tetap".

Ada hal yang saya renungkan dari nasehat bapak diatas, sudah sepantasnya kita mencintai pekerjaan kita, kita harus menumbuhkan prinsip, lakukanlah segala sesuatu pekerjaan dengan senang dan segenap hati. Jika kita sudah melakukan pekerjaan kita dengan senang dan segenap hati, maka tidak akan ada rasa berat dan bosan dalam menjalankan pekerjaan kita.

Menghargai dan mencintai pekerjaan yang kita miliki adalah hal yang seharusnya kita lakukan karena tidak semua orang bisa mendapatkan pekerjaan seperti yang kita punya.
 Begitu juga dengan menjadi seorang blogger, pada saat kita menentukan untuk menjadi blogger kita pun harus mencintai pilihan kita. apa jadinya apabila kita mempunyai blog namun kita tidak mencintainnya, sudah barang tentu blog kita pasti akan terbengkalai.

Pada kesimpulannya jika kita tidak menyukai pekerjaan dan merasa terjebak karena tidak bisa mendapatkan pekerjaan yang tidak kita sukai, maka ingatlah akan satu hal. " Apabila kita tidak bisa mendapatkan apa yang kita sukai, maka cintailah apa yang kita dapatkan". Kita wajib bersyukur karena kita bisa bekerja. Di luar sana masih banyak orang yang ingin bekerja tapi belum juga mendapatkan pekerjaan.

Hanyalah manusia biasa yang jauh dari sempurna, karena kesempurnaan hanya milik Allah

64 COMMENT

setuju sekali mas, meskipun pekerjaan terkadang membosankan tapi setidaknya kita bukan pengangguran :)

iya mas, kita juga harus bersyukur mempunyai pekerjaan, orang yang belum punya pekerjaan aja binggung mau nyari pekerjaan.

memang ada pekerjaan yang tidak kita senangi namun kita terpaksa menjalaninya karena untuk kehidupan kita. Mungkin lebih baik belajar memahami dan mencintai pekerjaan yang ada daripada mengharap ada pekerjaan yang cocok seperti yang kita inginka ya gan. kayaknya begitu juga dengan cinta, lebih baik menghormati dan menghargai cinta yang ada, ketimbang memilih cinta yang tak kunjung datang...udah romantis gak saya gan?

bener banget mas :) jangan meremehkan sesuatu hal yang sebenarnya orang lain membutuhkannya :)

Betul mbah, kadang karena kebutuhan terpaksa kita harus melakukan pekerjaan yang kurang pas di hati kita, ternyata Mbah Dinan juga bisa romantis yah he..he..

saya sudah bekerja di 3 tempat. 2 tempat sebelumnya sesuai keingin saya tapi tetep cari yang ke 3. sekarang saya sukuri saja kang. ke 3 ini juga alhamdulillah sesuai keinginan.
mau gimana - gimana juga tetepa ada kurang lebihnya.

Setiap apapun yang kita dambakan kenyataannya tak selalu sempurna, ada saja kurang dan lebihnya seperti kata Mangs Aduls. Lebih baik syukuri saja apa yang didapatkan.

Iya mas, kalau kita menuntut kesempurnaan, itu pasti tidak akan ada habisnya, karena memang di dunia ini tidak ada yang sempurna.

kalao begitu saya harus bersyukur dengan keadaan sekarang. makasih kang

hmm, menginspirasi banget nih kalimatnya :)..
bersyukur itu lebih baik dibanding hanya mengeluh. Karena sebenarnya, sesuatu yang tidak kita harapakan itu adalah sesuatu yang diharapkan oleh orang lain :).

Beruntung sekali mas orang yang bisa mencintai pekerjaannya walaupun asalnya tidak suka bisa menjadi modal orang yang sukses apalagi jaman sekarang cari kerjaan susah pilah pilih bisa bisa nggak dapet dapet.

benar mas pekerjaan apapun yang di sukai mau pun tidak di sukai harus tetap bersyukur ya mas dan tetap di cintai hehe

Kadang merasa malas, karena pekerjaan kita tidak seimbang hasilnya.....

apapun pekerjaan kita harus kita cintai dgn penuh tanggungjawab ya Mbah

Masa baru tau Kang, udah dari dulu Mbah Dinan itu Romantis xixixii... iya Nggak Mbah :D

Kadang cita-cita tidak selalu sejalan dengan kenyataan ya Kang. Begitu pun Pekerjaan. Kadang tidak sesuai dgn apa yg kita dambakan. Tapi apapun pekerjaan yg kita punya harus kita syukuri dan cintai dgn penuh rasa tanggungjawab. Dengan cara tsb sedikit demi sedikit kita akan semakin suka dgn pekerjaan yg kita jalani... :)

Betul mas, yang blm punya kerjaan aja susah dapet kerja

Kadang saya sendiri juga gitu mbak, namun bila kita kembalikan, kalau Rejeki itu memang udah ada yang ngatur..

Bener mas Eka, kalau orang jawa bilang "Witing tresno jalaran soko kulino " iya ndak kang...

Semua akan terasa nikmat, bila didasari dengan cinta ya mas Dwi.

mencintai sebuah pilihan itu penting dan itu untuk keberalangsunga kerja kita juga gan. namun di balik itu kita jg harus selalu belajar dan selalu berpikir untuk berbeda dengan lainnya...

yah itulah yang namanya takdir dan itu harus kita jalani. makanya saya setuju untuk belajar mencintai segala hal yang melekat dalam pekerjaan itu.

nilai manusia bukan apa yang mereka peroleh tapi apa yang mereka berikan, bukan apa pangkatnya tapi apa yang mereka laksanakan dengan sebaik2nya...

Nah itu mbah, ngena banget ke saya, itu yang sedang saya coba untuk selalu saya ingat-ingat mabh, belajar memahami perbedaan yang terkadang sering terjadi di lingkungan pekerjaan.

bagaimana mungkin begitu kang, wong ngga cinta jeh suruh mencintai...emangnya jaman siti nurhaliza.

kalo sering ketemu biasanya jadi cinta

Bukti cinta terhadap pekerjaan, kita akan melakukannya dengan ikhlas dan tetap bersemangat....

nah itu dia yang harus kita lihat. orang yang sedang cari kerja. bersyukur kita sudah bekerja

mari kita cintai pekerjaan kita sepenuh hati
agar segala yang dikerjakan bisa berkesan di hati :)



semangat pagiiiiiiiii

yuk mari kita bekerja bersama-sama..

selamat bekerja dan selamat blogwalking semua :D

setuju mas.
dengan mencintai pekerjaan kita maka kita bisa melaksanakan semua tugas tanpa menjadi beban

Semangat malem mas, maaf telat bales

Bekerja sambil blogwalking ha..ha..

Beban sama dijinjing ringan sama dipikul ya mas..

Kadang pekerjaan yang kita sukai, tidak bisa bertahan lama, karena alasan sesuatu (Perusahaan Pailit), tapi pekerjaan yang tidak terlalu kita sukai, bisa berjalan lama, mungkin itu sudah takdir yang harus diisyukuri ya.

romantis udah dari dulu mas...namun intinya mencinta pekerjaan dan lainnya yang telah kita lakukan dan kita dapat adalah sebuah pembelajaran untuk perjanan hidup...makanya belajar untuk mencintai itu saya setuju banget mas...sapa ya yang mau mencintai kita? heheheee

kalau bersyukur pasti ditambah, mainimal nikmatnya mas

Asal jangan pakai selimut tetangga aja mas Hendri..

Jika saja terjebak dalam satu pekerjaan yang kurang atau tidak disukai, maka diperlukan penerapan rasa syukur ketimbang tidak ada pekerjaan sama-sekali. Dengan demikian akan tumbuh rasa mencintai pekerjaan yang ada ya :D

Sangat setuju Mas Mencintai pekerjaan sendiri adalah tindakan yang tepat walaupun pekerjaanya kurang suka mungkin lambat laun bisa mencintai nya juga :)

Seperti apapun bentuk pekerjaan kita asal hasilnya yang baik dan halal, perlu kita cintai ya Mas..

Kalau di daerah saya ROMANTIS Itu Roko makan geratis Mbah,, gak tau kalau di Kalimantan mah heheheh :D

Mari kita syukuri pekerjaan kita walaupun pengahasilanya masih sedikit kita syukuri saja apa adanya, yang penting berkah dan Barrakah untuk keluarga :)

Bersyukur dan bersabar tawakal itu kunci keberhasilan ya Mas..?

sepakat dengan mang saud, memang bersyukur adalah yang terbaik daripada berkeluh kesah soal apa pekerjaan kita saat ini

Betul Kang Saud, saya juga sepakat kok Mang Lembu... he..he..

Saya juga mau Kang Saud kalau roko makan graatis mah..

Yes Mas Kips, sebuah kata-kata yang bijak sekali

saya sepakat dengan siapa dong?

gimana kalau beban saya dipikul mas isrofi aja?

sepakat dengan saya saja kang :D

biar semangat ngeblog harus selalu sedia kopi segelas dan cemilan sepiring kang :D itu mah kalo saya xixixii

nah iya itu Witing Tresno jalaran Seko kulino hehehee, artinya apa yah Mbah Dinan ? ... :D

betul sekali apa yg dikatakan Mbah Dinan Kang, yg jelas walaupun berbeda2 tetapi tujuannya sama dan tentunya harus tetap semangat ya Kang... jgn mudah putus asa thdp apapun yg kita kerjakan...

Jika kita mencinta pekerjaan kita, niscaya pekerjaan kita akan serasa ringan
meskipun pekerjaan tersebut kenyataanya berat.

Itu nasehatnya yang benar. Kita harus bangga dan cinta sama pekerjaan apapun, walau itu dipandang remeh oleh orang lain. Selama itu menghasilkan dan mampu menghidupi kebutuhan kita, harus bangga dan dengan ikhlas untuk mengerjakannya.

Ya mas setuju banget, terima kasih telah mampir.

Kalau saya kopi + tembakau mas Eka..

Benar sekali mas. Terkadang memang kita tidak mendapatkan perkerjaan yang sesuai dengan "passion" kita, tapi sesuai dengan jalur pendidikan kita. Disini lah rasa tidak suka tersebut sering muncul, rasa bosan juga. Tapi karena tuntutan nilai ekonomi, atau juga karena tidak ada pilihan pekerjaan lain terpaksa juga kita melakukan rutinitas dari pekerjaan tersebut.

Tapi satu hal yang perlu kita ingat, jangan karena beralasan pekerjaan tersebut tidak kita sukai, lalu kita mengerjakannya secara serampangan. Ingat, lakukan lah yang terbaik dan sesempurna mungkin dari kemampuan kita dalam mengerjakan sutu pekerjaan, karena, dari setiap usaha yang baik akan kita peroleh hasil yang baik pula.

Syukur nikmat, sebagai upaya terhadap apa saja yang ada dipelupuk mata. Semoga sifat tsb senantiasa melekat dalam diri kita, amin!

Tresno karo sopo iki mase? :D


EmoticonEmoticon