11 Maret, 2016

Hari Ini Makan Apa Atau,? Hari Ini Makan Siapa..

Sebuah ketimpangan dalam masalah kesenjangan sosial masih begitu terlihat kentara di negeri ini, sebuah negeri yang dikatakan gemah ripah lohjinawi (bahasa jawa) yang artinya (tentram dan makmur serta sangat subur tanahnya).Namun dalam kenyataanya masih banyak masyarakat yang hidup jauh dari kesejahteraan. Disisi lain para pemilik modal yang besar dan para pejabat dan orang-orang yang memiliki kekuatan bisa menumpuk kekayaan, entah itu didapat dengan jalan yang benar maupun korupsi.

Hari Ini Makan Apa Atau,? Hari Ini Makan Siapa..

Hari ini makan apa,?.. Itu adalah sebuah pertanyaan yang bisa saja terjadi, bahkan didekat kita. Bagi orang-orang kecil dan masyarakat yang terpinggirkan, hari ini bisa makan saja itu sudah menjadi hal yang sangat menyenangkan, untuk urusan besok bisa makan atau tidak itu sudah menjadi urusan besok.

Melihat fenomena yang terjadi di kalangan pejabat kita yang banyak tersadung kasus korupsi, mungkin pertanyaan hari ini makan apa?. pasti tidak ada dalam kamus hidup mereka, tapi yang ada adalah Hari ini makan siapa,?. Sangat memprihatinkan memang disatu sisi masih banyak sekali orang yang hidup dalam kesengsaraan bahkan untuk makanpun mereka perlu mengais sisa-sisa makanan orang, namun disisi lain banyak orang yang mengambur-hamburkan uang rakyat untuk kepentingan pribadi.

Saya bukan orang baik dan juka bukan orang bijak, namun mari sejenak kita merenung, masih banyak orang-orang disekitar kita yang mungkin untuk makan hari ini mereka masih harus mengais-ngais, sementara kita secara tidak sadar membuang makanan yang sebenarnya masih layak untuk dimakan, bagi orang yang berkecukupan hal itu mungkin sudah tidak bermanfaat tapi bagi orang yang tidak mampu hal itu sangatlah berharga.

Tinggal beberapa hari lagi kita akan masuk di bulan suci ramadhan, bulan yang penuh berkah dan ampunan, tidak ada salahnya sebelum masuk bulan ramadhan kita sedikit meluangkan waktu dan hal kita untuk orang yang membutuhkan.

Hanyalah manusia biasa yang jauh dari sempurna, karena kesempurnaan hanya milik Allah

9 COMMENT

iya mas, kadang mereka yang memiliki banyak uang tidak memikirkan yang di bawah :( kadang saya juga saat mau buang makanan suka inget orang yang gak bisa makan enak .. bukan pemerintah saja yang ikut serta tapi masyarakat juga harus ikut serta untuk membantu rakyat yang kurang mampu *nyambung ga* hehe

betul mas, daripada menghabur-hamburkan uang begitu saja mending kita kasih ajah ke orang yang membutuhkan ya mas meskipun sedikit juga ..

inilah kenyataan dunia mas, kadang kita tak tau gimana rasanya hidup pedih.bisa hidup sederhana saja sudah baik dinegri ini,karna sulitnya ekonomi..

mendingan hidup sederhana tp hati tenang as hendri, daripada banyak uang tapi ngak tenang karena dikejar-kejar KPK he...he... sok alim ya...

kalau disuruh milih, saya mendingan pilih jadi hari ini makan siapa deh...kayanya lebih enak ya?

asal jangan makan saya aja mang, ndak enak, pahit haha..

Makan nggak makan yang penting makan mas :) dengan datangnya ramadhan moga kita semua makin peduli kepada sesama

Cocok mas, makan ngak makan yang penting kenyang

menjadi bahan renungan untuk kita agar senantiasa bersyukur atas nikmat dari Alloh, terutama nikmat makan yang halal dan barokah


EmoticonEmoticon